Microsoft Mencapai Peringkat Ketiga Perusahaan Technology Didunia

Friday, May 22, 2015 edit


Berdasarkan daftar terbaru Forbes, Microsoft akhirnya berhasil menjadi perusahaan teknologi terbesar ketiga di dunia tahun 2015 ini. Daftar ini diurutkan berdasarkan score dari pendapatan, keuntungan, aset, dan nilai market.

Apple Posisi Pertama

Microsoft Menjadi Perusahaan Teknologi Terbesar Ketiga Di Dunia, Kalah dari Apple dan Samsung
Tidak mengejutkan jika Apple berhasil berada di urutan pertama. Dengan produk yang harganya selangit dan market share yang sangat besar di negara maju, Apple memiliki pendapatan, keuntungan, aset, dan nilai market terbesar diantara perusahaan teknologi lain di dunia.
Bahkan Apple juga telah dinobatkan sebagai perusahaan paling valuable di dunia, dan hingga kini belum ada perusahaan yang bisa mengalahkannya.
Per tanggal 6 April 2015 saja, Apple telah berhasil meraup keuntungan bersih hingga 587.7 triliun rupiah dari penjualan sebesar 2.6 kuadriliun rupiah. Aset Apple bahkan telah mencapai nilai 3.4 kuadriliun rupiah, jumlah uang yang amat sangat fantastis besarnya!

Samsung Posisi Kedua

Microsoft Menjadi Perusahaan Teknologi Terbesar Ketiga Di Dunia, Kalah dari Apple dan Samsung
Meskipun penjualan dan keuntungannya dari divisi mobile terus merosot, Samsung masih berhasil meraih posisi kedua sebagai perusahaan teknologi paling besar di dunia. Samsung bisa selamat dari penurunan karena banyaknya divisi usaha yang dijalankannya, mulai dari elektronik rumah tangga, hiburan, dsb.
Tahun ini Samsung berhasil membukukan penjualan hingga 2.55 kuadriliun rupiah, dengan keuntungan bersih mencapai 287 triliun rupiah. Nilai aset Samsung juga terbilang fantastis yaitu 2.74 kuadriliun rupiah.

Google di Posisi Keempat

Microsoft Menjadi Perusahaan Teknologi Terbesar Ketiga Di Dunia, Kalah dari Apple dan Samsung
Sang raja search engine, sekaligus empunya Android — Google menempati posisi keempat sebagai perusahaan teknologi paling besar di dunia. Sedikit mengejutkan karena kita tidak menyangka bahwa Google ternyata masih kalah besar dibandingkan dengan Samsung.

Dominasi Apple, Samsung, dan Microsoft sebagai top 3 perusahaan teknologi terbesar di dunia memang tidak bisa dibantah. Produk mereka hampir bisa kita temui di setiap sudut kehidupan kita, mulai dari di sekolah, di kantor, di rumah, di pertokoan, bahkan juga di tempat hiburan.

sumber : Winpoin.com

Perkenalkan nama saya IKHTIARA MAHRETA, saya masih pelajar dan saya sekolah di SMK Negeri 5 Telkom Banda Aceh, dan masih kelas Satu gan. Saya di sini ingin berbagi tentang apa-apa yang saya pelajari di sekolah tentunya di pelajaran pemograman web. Oh iya, teman-teman sekalian bisa sharing ataupun bertukar fikiran lho dengan saya, ataupun ada yang salah di blog ini bisa di comment kok teman-teman, maklum kita selaku manusia kan tidak selalu benar and ada saja yang salah secara sengaja ataupun tidak seengaja. Tidak usah memperpanjang cerita ya, teman-teman seekalian bisa hubungi saya Add fb saya Ikhtiara Mahreta, follow twiter saya Mahreta notifier, dan e-mail saya Mahreta13@gmail.com.

Artikel Terkait

2 blogger-facebook

Write blogger-facebook
28 June 2015 at 01:44 delete

Memang keren Microsoft gan :),nice share

Reply
avatar
Anonymous
AUTHOR
28 June 2015 at 03:05 delete

acungi jempol buat microsoft...mantabbb

Reply
avatar