Fitur Baru Blogger Blogspot

Tuesday, March 10, 2015 edit


Fitur Baru Kampanye Blogspot

Blogger atau blogspot merupakan salah satu layanan milik Search Engine Google, Beberapa waktu yang lalu Google telah merilis fitur baru sekitar tanggal 02 Juli 2014, fitur terbaru tersebut ialah "Campaigns" atau "Kampanye" . Dengan terilisnya fitur baru ini, maka akan semakin banyak menu navigasi dalam pengelolaan blog tersebut. Dengan hadirnya fitur "Campaign atau Kampanye" akan mempermudah kita dalam mengkoneksikan akun kita ke Google Adwords.

Apa Fungsi Dari Fitur "Campaign" atau "Kampanye" ini ?


Blogger atau blogspot akan dapat membantu sobat memperbanyak pemirsa/pembaca atau pengunjung pada blog Anda, sehingga dapat meningkatkan ranking blog bila menggunakan fitur kampanye ini. Melalui AdWords juga bisa membantu blog Anda mendapatkan banyak visitor, yakni dengan memasang iklan di Google. Adapun beberapa Fungsi dari fitur kampanye ini adalah  :

1. Memasang atau Membuat Iklan


Silahkan Anda menulis beberapa iklan yang mendeskripsikan tentang blog Sobat, buatlah iklan yang lebih menarik perhatian pengunjung/pembaca. Kemudian pilihlah kata kunci yang cocok dan relevan untuk blog Anda ketika  iklan sobat tampil di hasil penelusuran Google. Untuk mendapatkan kata kunci yang cocok lakukan Riset Keywords dengan menggunakan Google AdWords, supaya kata kunci yang sobat gunakan sapat tepat sasaran, agar menghasilkan banyak pembaca atau pemirsa blog.

2. Blog Anda terlihat di Google


Blog Anda akan muncul dan terlihat di google, ketika seseorang menuliskan kata kunci atau keywords yang sobat gunakan saat membuat iklan. Hasil Iklan sobat akan muncul diatas atau disamping penelusuran Search Engine Google.

3. Blog Banyak Pengunjung Pembaca


Dengan membuat dan memasang iklan dan blog tampil di hasil penelusuran google, maka akan meningkatkan banyak pengunjung dan pembaca pada blog Anda. Kemudian mereka akan mengklik iklan Anda dan secara otomatis dialihkan blog sobat, hal yang paling menguntungkan sobat kita akan dibayar bila mereka melakukan hal itu.

Demikian sobat, fasilitas terbaru yang telah disediakan oleh Google untuk blogger, Semoga fitur baru blogger ini dapat membantu mempromosikan blog sobat. Semoga Sukses

Perkenalkan nama saya IKHTIARA MAHRETA, saya masih pelajar dan saya sekolah di SMK Negeri 5 Telkom Banda Aceh, dan masih kelas Satu gan. Saya di sini ingin berbagi tentang apa-apa yang saya pelajari di sekolah tentunya di pelajaran pemograman web. Oh iya, teman-teman sekalian bisa sharing ataupun bertukar fikiran lho dengan saya, ataupun ada yang salah di blog ini bisa di comment kok teman-teman, maklum kita selaku manusia kan tidak selalu benar and ada saja yang salah secara sengaja ataupun tidak seengaja. Tidak usah memperpanjang cerita ya, teman-teman seekalian bisa hubungi saya Add fb saya Ikhtiara Mahreta, follow twiter saya Mahreta notifier, dan e-mail saya Mahreta13@gmail.com.

Artikel Terkait